Sebagai sebuah kesatuan, tugas mereka mencakup: menjalankan perencanaan strategis dan membuat keputusan dalam area-area seperti misi OTW (Organisasi untuk Karya Transformatif), anggaran tahunan, proyek, dan prioritas; mempertahankan fokus jangka panjang organisasi; memantau kemajuan pencapaian tujuan-tujuan strategis; memastikan kepatuhan hukum organisasi; bertanggung jawab atas tindakan yang dibuat atas nama organisasi; memiliki tanggung jawab hukum atas organisasi dan keuangannya terhadap IRS; serta menandatangani kontrak, mengucurkan dana, dan membuat berbagai macam transaksi bisnis.
Setiap anggota Dewan Direksi diharapkan untuk menghadiri rapat berbasis obrolan daring; menjaga komunikasi dan mengejar laporan terkait organisasi; serta bekerja dengan itikad baik untuk kepentingan OTW.